SEKATOJAMBI.COM, KOTA JAMBI – Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Jambi menggelar kegiatan sosialisasi dan penyuluhan dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di Karunia SMA-SMP Global School, Kelurahan Kebun Handil, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi, pada Selasa (14/7/2025).

Kegiatan yang diikuti 161 siswa SMP baru, 97 siswa SMA baru, didampingi oleh 8 guru dan 3 panitia pelaksana.

Dengan mengusung tema “MPLS Ramah Membangun Generasi Berkarakter dan Berprestasi,” kegiatan ini bertujuan tidak hanya untuk memperkenalkan lingkungan sekolah kepada siswa baru, tetapi juga untuk membentuk karakter dan kesadaran siswa akan pentingnya prestasi dan disiplin.

Tujuan utama MPLS antara lain Mengenalkan lingkungan sekolah dan tata tertib kepada siswa baru, Membangun hubungan positif antara siswa, guru, dan staf sekolah, Mendorong pembentukan karakter dan kepribadian yang baik, Meningkatkan kesadaran akan pentingnya disiplin serta peran keluarga dan masyarakat.

Kasubdit Bintibsos Ditbinmas Polda Jambi, AKBP Dr. Dadang Djoko Karyanto, M.H., M.Pd., mewakili Dirbinmas AKBP Henky Poerwanto, S.I.K., M.M., menjadi narasumber dalam kegiatan ini.

Dia menyampaikan materi penting seputar upaya pre-emtif dalam menjaga Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat), pencegahan penyalahgunaan narkoba (Nafza), dan perjudian online (judol) di kalangan pelajar.

“Kesadaran kolektif dari semua pihak sangat penting untuk menciptakan lingkungan sekolah yang aman, nyaman, dan kondusif,” ujar AKBP Dadang.

Dalam sesi penyuluhan, Ditbinmas Polda Jambi juga memaparkan berbagai regulasi hukum terkait perlindungan anak dan perempuan. Materi mencakup UU No. 39 Tahun 1999 tentang Hak Asasi Manusia, UU No. 23 Tahun 2002 dan UU No. 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak.

UU No. 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT), Serta pasal-pasal dalam KUHP terkait tindak kekerasan, pencemaran nama baik, dan kesusilaan.

Kegiatan ini menjadi bagian dari strategi pre-emtif Ditbinmas Polda Jambi dalam mencegah kenakalan remaja, bullying, serta meningkatkan kesadaran hukum di kalangan pelajar dan masyarakat luas.

“Pendidikan karakter sejak dini, ditambah peran aktif orang tua dan lingkungan, adalah kunci utama membentuk generasi muda yang kuat dan bebas dari pengaruh negatif seperti narkoba dan judi online,” tegasnya.