SEKATOJAMBI.COM, MUARA BUNGO – Tim Gabungan Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Bungo melaksanakan kegiatan distribusi beras Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) di Pasar Atas Bungo pada Jumat (01/09/2023).
Kegiatan ini bekerja sama dengan Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) Bungo yang merupakan tindak lanjut dari Rapat Koordinasi Nasional bersama Presiden Joko Widodo.
Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Asisten II bidang Ekonomi dan Pembangunan, Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan, serta tim dari Bulog Kabupaten Bungo.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bungo, Syofyan Ma’as, SP., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengendalikan inflasi dan menjaga stabilitas harga beras di pasaran.
Dalam upaya menjaga stabilitas harga beras di pasaran, maka didistribusikan beras SPHP ke sejumlah agen pengecer yang berada di Pasar Atas.
“Hari ini, kami bersama tim TPID kabupaten Bungo dan Bulog melakukan distribusi beras SPHP ke toko-toko di Pasar Atas. Ini merupakan langkah antisipatif untuk mengatasi kenaikan harga beras. Kami berharap distribusi ini dapat menjaga stabilitas harga beras,” ujarnya.
Kepala Perum Bulog Bungo, Ahmad Mujazzad Faqihudin, mengungkapkan bahwa Bulog secara rutin telah melaksanakan operasi pasar beras SPHP di beberapa pasar tradisional.
Melalui program gerakan SIGAP SPHP, Ahmad berharap dapat menjaga harga beras tetap stabil dan terjangkau.
Tim Redaksi