SEKATOJAMBI.COM, MUARO JAMBI – Bupati Muaro Jambi, Dr. Bambang Bayu Suseno, menjadi Inspektur Upacara Hari Pahlawan di Lapangan MTQ Bukit Cinto Kenang, pada Senin (10/11/2025). Upacara berjalan dengan khidmat dan Bupati membacakan pidato Menteri Sosial Republik Indonesia.
Dalam pidatonya, Menteri Sosial mengajak masyarakat untuk meneladani para pahlawan bangsa yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia. Ia menekankan bahwa kemerdekaan tidak jatuh dari langit, tetapi lahir dari kesabaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan, dan keikhlasan.
Menteri Sosial juga menyampaikan tiga hal yang dapat diteladani dari para pahlawan bangsa, yaitu kesabaran, semangat untuk mengutamakan kepentingan bangsa di atas segalanya, dan pandangan jauh ke depan. Ia menekankan bahwa para pahlawan telah berjuang untuk generasi yang akan datang dan menjadikan perjuangan ini sebagai bagian dari ibadah.
“Menyerah berarti meninggalkan amanah kemanusiaan. Ini adalah modal besar bagi generasi kita saat ini. Semangat perjuangan yang pantang menyerah, adalah kekuatan bagi kita dan generasi mendatang untuk meneruskan cita-cita para pahlawan yang selama ini telah ditunaikan,” kata Menteri Sosial.
Menteri Sosial juga mengajak masyarakat untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan cara bekerja lebih keras, berpikir lebih jernih, dan melayani lebih tulus. Ia menekankan bahwa kemerdekaan ini tidak akan sia-sia jika kita dapat menjaga dan melanjutkannya dengan baik.
“PAHLAWANKU TELADANKU, TERUS BERGERAK, MELANJUTKAN PERJUANGAN,”


























