SEKATOJAMBI.COM, JAMBI – Ribuan Kepala Desa se-Indonesia melakukan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi), bertempat di Balairung Universitas Jambi pada Rabu (26/07/2023).

Kegiatan ini turut dihadiri Gubernur Jambi Al Haris, DPR RI Hasan Basri Agus dan Bakrie, serta tamu undangan lainnya.

Pada Rakernas Apdesi tahun 2023 ini Provinsi Jambi menjadi tuan rumah.

Gubernur Al Haris dalam sambutannya mengatakan tugas berat kepala desa adalah menghadapi pemilu, dimana Desa menjadi ujung tombak suksesnya Pemilu 2024.

Selain itu, Desa juga harus menjaga keamanan pada pemilu serentak 2024 mendatang.

Saat ini, Gubernur Al Haris sedang menjemput Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subiyanto di Bandara Sulthan Thaha Jambi.