SEKATOJAMBI.COM, TEBO – Jaringan narkoba marak di Kabupaten Tebo, Kapolres Tebo AKBP I Wayan Arta Ariawan mengungkap peredaran dan penyalahgunaan narkoba, Senin (23/10/2023).

“Hampir setiap bulan kita Polres Tebo selalu mengungkap peredaran gelap dan juga penyalahgunaan. Kita ketahui bersama adanya market di Kabupaten Tebo ini sehingga menimbulkan adanya penjual ataupun pengedar,” katanya.

Kapolres Tebo belum dapat memastikan jumlah pengungkapan kasus narkoba di Kabupaten Tebo sepanjang tahun ini.

Dirinya menjelaskan bahwa maraknya narkoba ini karena peredaran daerah tetangga. Kemudian ditambah oleh daerah Provinsi tetangga.

“Ada juga jaringan dari provinsi tetangga, melewati pelintasan daerah kita,” jelasnya.