SEKATOJAMBI.COM, JAMBI – Gubernur Jambi Al Haris mengumpulkan ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) di kawasan Arena Eks MTQ atau didepan Bandara Sultan Thaha Jambi, pada Jum’at (6/10/2023).
Terlihat dalam gotong royong ini dikomandoi oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jambi Sudirman, dan dihadiri seluruh Kepala OPD dan pejabat Eselon III dan IV Pemprov Jambi.
Tujuan Gubernur Jambi Al Haris untuk berkumpul melakukan gotong royong membersihkan kawasan yang akan menjadi arena Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ).
“Hari ini semua ASN (ikut membersihkan kawasan STQ), Pak sekda mengimbau seluruh ASN untuk mengambil bagian gotong royong. Jadi setiap Jumat fokus sampai hari H, termasuk minggu depan semua ASN membawa pohon-pohon yang bisa ditanam,” kata Gubernur Jambi Al Haris.
Pelaksanaan STQ direncanakan dilaksanakan pada 30 Oktober 2023. Tugas Pemprov Jambi menyiapkan dan mengatur semua terkait dengan sarana prasarana, acara pembukaan seremonial dengan sebaik-baiknya.
“Kita berharap H-3 itu semua sudah steril tinggal pembukaan, dan kita berharap semua pekerja di sini memang bekerja tepat waktu dan berkualitas sehingga pada hari pembukaan tidak ada kendala yg mengganggu,” harapnya.
Gubernur Jambi Al Haris juga terlihat berjalan mengelilingi venue lokasi STQ untuk memastikan semua kesiapan.
“Saat ini tinggal pembersihan lokasi dan finishing, intinya kalo untuk area utama sudah 97 persen,” jelasnya.
Tim Redaksi