SEKATOJAMBI.COM, KERINCI – Beredar di sosial media sebuah video yang memperlihatkan sebuah mobil berjenis Hyundai nyungsep di Kebun Teh Kayu Aro, Kecamatan Kayu Aro, Kabupaten Kerinci, pada Jumat (14/07/2023) sore.

Mobil Hyundai berwarna merah metalik dengan nomor polisi BH 1323 AK itu diketahui mengalami kecelakaan tunggal.

Kapolsek Kayu Aro Iptu Reza Pahlevi, membenarkan adanya kecelakaan tunggal di M10 Kayu Aro, Kecamatan Kayu Aro, Kabupaten Kerinci.

“Ya, benar. Ada kecelakaan tunggal, mobil masuk perkebunan teh,” ujarnya.

Reza menyebutkan, kecelakaan terjadi sekira pukul 17.30 WIB.

Awalnya, mobil Hyundai tersebut melaju dari arah Desa Giri Mulyo menuju Desa Kersik Tuo dengan kecepatan tinggi.

Pada saat melintas di jalan raya M10 mobil tersebut keluar dari jalan raya dan masuk ke kebun teh Kayu Aro.

Diketahui sopir yang mengendarai mobil Hyundai tersebut bernama Nanda Pranata berusia 18 tahun, warga Kecamatan Gunung Tujuh.

“Sopir Hyundai tersebut atas nama Nanda Pranata (18) warga Pelompek, Kecamatan Gunung Tujuh,” katanya.