SEKATOJAMBI.COM, MUARO JAMBI – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Muaro Jambi mencatat angka kecelakaan lalu lintas meningkat sepanjang awal tahun 2025.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Muaro Jambi, Aiptu Suwondo, membenarkan tingginya angka kecelakaan tersebut yang tersebar di sejumlah titik seperti Sekernan, Jaluko, Sungai Bahar, dan wilayah lainnya.
“Sepanjang tahun 2025 ini, kami menangani sebanyak 89 kasus kecelakaan lalu lintas. Dari jumlah itu, 13 orang dinyatakan meninggal dunia,” ungkapnya.
Dari total 154 korban dalam kasus-kasus tersebut, selain 13 orang yang meninggal dunia, 2 orang mengalami luka berat dan 39 lainnya mengalami luka ringan seperti lecet dan patah tulang.
Ia menambahkan, sebagian besar kecelakaan melibatkan kendaraan roda dua dan mobil.
“Mayoritas kecelakaan yang terjadi merupakan tabrakan antara sepeda motor dan mobil,” jelasnya.
Polres Muaro Jambi mengimbau kepada seluruh pengendara untuk berhati-hati agar kejadian seperti ini dapat terhindar.

























