SEKATOJAMBI.COM, – Rumah kayu di dalam area Hotel Pattimura di Nusa Indah, Jalan Kapten Pattimura, Kota Jambi, ludes terbakar pada Kamis (8/1/2024) sekira pukul 15.44 WIB.
Rumah kayu yang dimiliki oleh pemilik hotel tersebut sudah lama tidak dihuni, bahkan hotel tersebut juga sudah 2 tahun terakhir tidak beroperasi.
Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan kota Jambi, Doni mengatakan, pihaknya mendapat laporan rumah kosong yang merupakan bagian dari Hotel Pattimura terbakar lalu mengerahkan 3 unit armada.
“Allhamdulilah, kita bisa melakukan tindakan ke lokasi dan dapat diselesaikan tidak merambat,” katanya.
Menurut Doni, kebakaran tersebut diduga karena orang yang sengaja membakar rumah yang sudah lama tidak dihuni itu.
“Ada dugaan faktor pencurian menurut informasi dari warga, sekarang kita serahkan itu pada pihak kepolisian,” ujarnya.
Doni menyebut, kemungkinan tidak ada barang-barang berharga yang terbakar di dalam rumah tersebut, sebab rumah itu sudah lama ditinggalkan penghuni.
“Informasi dari keluarga pemilik sudah lama ditinggalkan. Tidak ada (barang berharga), kerugian ditaksir 50 juta rupiah,” ungkapnya.
Tim Redaksi