SEKATOJAMBI.COM, JAMBI – Ditpolairud Polda Jambi menggelar Olahraga Bersama di halaman Mako Ditpolairud dalam rangka memperingati HUT ke-75 Polairud, Selasa (18/11/25).
Kegiatan diikuti oleh Personel Ditpolairud, Bhayangkari, serta instansi maritim seperti Basarnas Jambi, KSOP, dan TNI AL yang ikut meramaikan acara penuh kebersamaan ini.
Dirpolairud Polda Jambi Kombes Pol Agus Tri Waluyo menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan mempererat soliditas dan sinergitas antarinstansi maritim.
“Kolaborasi dan kekompakan sangat penting dalam mendukung tugas-tugas di perairan.”Ujar Dir Polairud
Acara diawali dengan senam bersama, dilanjutkan berbagai perlombaan seru, serta pembagian doorprize yang membuat suasana semakin meriah.


























