MERANGIN – Bocah tiga tahun bernama Fikri yang dikabarkan terpeleset sehingga terseret arus sungai batang Tabir saat bermain dengan temannya di tepi sungai telah di temukan dalam keadaan sudah meninggal dunia, minggu (13/04/25).
Dari informasi yang berhasil dihimpun media ini, Fikri yang merupakan warga Rt 09/Rw 04, kelurahan Mampun, Kecamatan Tabir, hanyut terbawa arus Sungai Batang Tabir pada Sabtu 12/04/25 sekitar pukul 15:00 wib sore dan ditemukan pada pukul 23:44 wib.
“Berkat kerjasama dengan tim gabungan, sekitar pukul 23:44 wib korban ditemukan didaerah muaro danau Kelurahan dusun baru, Kecamatan Tabir dalam keadaan sudah meninggal dunia,”ungkap wakapolsek Tabir
Dari keterangan Wakapolsek Tabir Ipda Yulianto, tim gabungan terdiri dari BPBD, Polsek Tabir, dan seluruh masyarakat mencari korban hingga larut malam akhirnya ditemukan, dan korban telah bawa kerumah duka.
“Tim gabungan mencari hingga larut malam, dan akhirnya korban ditemukan, korban langsung di larikan kerumah duka,”tambah Ipda Yulianto Wakapolsek Tabir.
Hingga berita ini diterbitkan, Polsek Tabir menghimbau kepada seluruh masyarakat yang rumahnya berdekatan dengan aliran sungai batang Tabir, agar tetap waspada kepada anak-anak yang bermain ditepi sungai.(BR)
Tim Redaksi