SEKATOJAMBI.COM, JAMBI – Federal Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Provinsi Jambi, mengelar seleksi daerah (Selekda) pemilihan atlet karate terbaik se-Provinsi Jambi, bertempat di GOR Tangkit Kabupaten Muaro Jambi, Selasa (22/4/2025).

Selekda yang diikuti oleh perwakilan atlet-atlet berasal dari 11 Pengurus Cabang Forki se-Provinsi Jambi dan 9 Penguruan se-Provinsi Jambi.

Kegiatan selekda dikatakan Ketua Umum Forki Provinsi Jambi, Rudi Yanto, SP, digelar untuk mempermudah Forki Provinsi Jambi dalam memilih atau mencari atlet-atlet terbaik se-Provinsi Jambi. Yang mana atlet-atlet yang terpilih nantinya akan dikirim mengikuti Kejuaraan tingkat nasional (Kejurnas) FORKI di Provinsi Pekanbaru, memperebutkan piala Ketua Umum PB Forki Indonesia.

Ditambahkannya, Kejurnas Forki akan dilaksanakan di Pekanbaru, Provinsi Riau, pada 13 hingga 18 Mei 2025 mendatang, bertempat di GOR Gelanggang Remaja Pekanbaru.

“Bagi atlit-atlit yang terpilih nantinya diharapkan bisa bertanding dan membawa harum nama Forki Provinsi Jambi,” katanya.