SEKATOJAMBI.COM, JAKARTA – Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional. Pada ajang Talkshow ISEF 2025 “Jejak Kebaikan Zakat Wakaf: Transformasi Filantropi Islam Menuju Indonesia Emas 2045”, Kanwil Kemenag Provinsi Jambi menerima penghargaan sebagai Pengumpul Wakaf Uang ASN terbanyak kedua se-Indonesia.
Acara yang digelar Direktorat Pemberdayaan Zakat dan Wakaf, Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama RI, bekerja sama dengan Bank Indonesia dan Badan Wakaf Indonesia, berlangsung di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Utara, pada Rabu (8/10/2025).
Dalam kesempatan itu, penghargaan kepada Kanwil Kemenag Provinsi Jambi diserahkan langsung oleh Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf, Dr. H. Waryono, M.Ag. Selain penghargaan, Kanwil Kemenag Provinsi Jambi juga menerima penyerahan imbal hasil wakaf uang ASN Kemenag berupa beasiswa pendidikan senilai Rp22 juta sebagai bentuk pemanfaatan hasil wakaf uang yang produktif dan berkelanjutan.
Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas penghargaan yang diraih.
“Terima kasih kepada seluruh ASN Kanwil Kemenag Provinsi Jambi atas keikhlasannya untuk berwakaf. Semoga apa yang telah kita niatkan bersama menjadi amal jariyah dan membawa keberkahan bagi kita semua,” ujar Kakanwil.
Hal ini menjadi bukti nyata komitmen Kanwil Kemenag Provinsi Jambi dalam mendukung program nasional pemberdayaan wakaf produktif, sekaligus menunjukkan bahwa semangat filantropi Islam terus tumbuh di kalangan ASN Kemenag Jambi.
Dengan raihan ini, diharapkan gerakan wakaf uang ASN Kemenag di Provinsi Jambi semakin berkembang dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat, terutama dalam bidang pendidikan, sosial, dan pemberdayaan umat.