SEKATOJAMBI.COM, JAKARTA – Gubernur Jambi, H. Al Haris resmi dilantik Dewan Pengurus Federasi Panjat Tebing Indonesia (PP FPTI) untuk masa bakti 2023-2027 bertempat di Wisma Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Jakarta, pada Senin (4/3/2024) kemarin.

Selain Gubernur Al Haris, beberapa tokoh terkemuka lainnya juga turut bergabung dalam pengurus PP FPTI, antara lain putra Presiden Joko Widodo Kaesang Pangarep, serta tokoh nasional Dra. Zannuba Arifah CH. R atau lebih dikenal sebagai Yenny Wahid, dan Rocky Gerung.

“Saya dilantik menjadi pengurus pusat FPTI. Target emas pada Olimpiade adalah harga mati untuk cabor ini, Insya Allah terwujud,” ungkap Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Yenny Wahid, selaku Ketua PP FPTI, juga menyambut baik kehadiran Al Haris dalam pengurus federasi tersebut.

“Kami sangat berterima kasih atas komitmen dan dukungan dari Gubernur Al Haris. Kami yakin, dengan bergabungnya beliau, PP FPTI akan semakin berkembang dan menghasilkan prestasi yang gemilang di kancah internasional,” tegasnya.

Pada kesempatan yang sama, Rocky Gerung juga menyampaikan harapannya agar kehadiran Al Haris dalam pengurus PP FPTI dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan olahraga panjat tebing di Indonesia.

“Saya yakin dengan pengalaman dan komitmen beliau, olahraga panjat tebing akan semakin bersinar di Indonesia,” ujarnya.

Dengan bergabungnya tokoh-tokoh yang telah dilantik dalam pengurus PP FPTI, diharapkan olahraga panjat tebing di Indonesia dapat terus berkembang dan memberikan prestasi gemilang.