SEKATOJAMBI.COM, JAMBI – Forkom Ormas Provinsi Jambi mengagendakan Rapat Koordinasi (Rakor) membahas persiapan rangkaian kerja Forkom untuk tahun 2024 mendatang di Ruang Aula Bakesbangpol, Jumat (13/10/2023) sekitar pukul 09.00 WIB.

Kegiatan Rakor ini dihadiri beberapa organisasi masyarakat dan beberapa tamu undangan leading sektor serta pejabat di lingkungan BaKesbangpol Provinsi.

Ketua Forkom Ormas Provinsi Jambi M Adean Teguh dalam sambutannya, menyampaikan pertemuan ini untuk bersama-sama membahas kesiapan pelaksanaan dan pelantikan yang nantinya secara langsung akan dihadiri Gubernur Jambi Al Haris.

“Kita harapkan bersama-sama terhadap kawan-kawan yang tergabung atau masih melengkapi suatu persyaratan, marilah kita turut berperan membantu pemerintah, terutama persoalan temuan di lapangan dari segala line dan profesi untuk melakukan pengawasan serta memberi masukan untuk perbaikan,” katanya.

Sementara itu, Jefri BP Ketua Dewan Pengawas Forkom Ormas Provinsi Jambi, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi terhadap kepemimpinan ketua Adean Teguh.

“Tentunya jika semua sudah tergabung dan solid ke depan, saatnya jajaran pengurus bisa menjalankan program-program organisasi dalam kaitan mengawal dan mengawasi program pemerintah demi kemajuan daerah,” ujarnya.

Menurutnya , ditemukan dalam pembahasan diskusi KPK RI bersama insan pers di ruang pola kantor Gubernur Jambi beberapa waktu lalu, bahwa provinsi Jambi kaya akan SDA, khususnya batubara tapi kenapa masyarakat Jambi masih banyak yang belum mendapatkan manfaat kesejahteraan dari tata kelola SDA tersebut.