SEKATOJAMBI.COM, JAMBI – Ruas jalan Tempino-Muara Bulian yang dibangun menggunakan dana instruksi presiden (Inpres) yang menelan anggaran mencapai Rp. 17 miliar akhirnya rampung dikerjakan.
Jalan berstatus Provinsi yang dirigid beton sudah bisa dilalui masyarakat umum.
“Akhir Januari sudah selesai. Kita kebut pengerjaannya kemarin, tidak ada kendala ya. Semoga berguna bagi masyarakat,” kata Daro Kaban PPK 1.5 Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah 1 BPJN Jambi, Jumat (16/2/2024).
Adapun panjang jalan tersebut sepanjang 4 kilometer dari total 40 Kilometer yang menghubungkan Simpang Tempino hingga Bajubang.
“Yang kita kerjakan sesuai arahan kurang lebih 4 Km,” ujarnya.
Meski begitu, Daro bilang masih ditemukan jalan dalam kondisi rusak kurang 1,5 Km yang butuh penanganan.
“Mudah-mudahan tahun ini bisa turun lagi dana Inpres untuk menuntaskan jalan itu.
“Domain pengusulannya ada di Pemerintah Provinsi, kalo nanti diusulkan dan diterima maka akan kita laksanakan,” ucapnya.
Pemerintah Provinsi sudah mengusulkan untuk dilanjutkan kembali peningkatan Jalan Tempino-Muara Bulian.
“Sudah diusulkan karena tinggal melanjutkan saja. Kita masih menunggu arahan dari pemerintah pusat,” katanya.