logo
25 Feb 2025
Cari Berita …
METRONEWS NASIONAL OLAHRAGA HIBURAN HUKUM EKONOMI KESEHATAN OTOMOTIF DERAP NUSANTARA POLITIK Indeks
Home METRONEWS
Masyarakat Dusun Tepian Danto Kabupaten Bungo Keluhkan Jalan Rusak, Minta Segera Diperbaiki
jambi-independent.co.id|Reporter: Siti Halimah|Editor: Risza S Bassar|Selasa 25-02-2025,11:10 WIB
Masyarakat Dusun Tepian Danto Kabupaten Bungo Keluhkan Jalan Rusak, Minta Segera Diperbaiki
Kondisi jalan rusak di Kabupaten Bungo.-sitihalimah/jambi-independent.co.id-
MUARA BUNGO, JAMBI-INDEPENDENT –
SEKATOJAMBI.COM, BUNGO – Warga Dusun Tepian Danto, Kecamatan Jujuhan Ilir, Kabupaten Bungo, mengeluhkan kondisi jalan utama di pintu masuk Dusun Tepian Danto yang mengalami kerusakan parah dan berlubang.
Jalan rusak tersebut sudah bertahun-tahun dalam kondisi memprihatinkan, namun hingga kini belum mendapat perbaikan yang signifikan.
Akibat rusaknya jalan ini, warga setempat dan para pengguna jalan harus menghadapi kesulitan, terutama saat musim hujan.
Kondisi jalan yang berlubang dan dipenuhi genangan air semakin memperburuk situasi, membuat pengendara kesulitan melintas dengan aman.
Edi, salah satu pengguna jalan menyampaikan keluhannya kepada pemerintah.
“Ya, saya meminta tolonglah Pemprov Jambi, khususnya Pemkab Bungo, supaya bisa memperhatikan dan memperbaiki jalanan yang ada di Kecamatan Jujuhan Ilir ini,” ujarnya.
“Ketika hujan, kondisi jalan seperti kubangan kerbau. Kami sangat berharap pemerintah segera memperbaikinya,” sambungnya.
Menanggapi keluhan masyarakat, Pemkab Bungo melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bungo memastikan akan segera mengambil langkah untuk mengatasi permasalahan tersebut.
“Iya, tim akan turun ke lokasi untuk melakukan survei. Kita dari Bidang Bina Marga bersama tim akan meninjau kondisi jalan dan segera menentukan langkah perbaikan dan juga sudah kita pasang rambu rambu dijalan untuk berhati hati melintas jalan tersebut,” kata Kabid Bina Marga Dinas PUPR Bungo, Dwi Herwindo.
Dengan adanya respons dari Pemkab Bungo, masyarakat berharap perbaikan jalan ini dapat segera terealisasi agar aktivitas mereka tidak lagi terganggu.
Tim Redaksi