SEKATOJAMBI.COM, JAMBI – Intensitas curah hujan di Provinsi Jambi meningkat.

BMKG Jambi meminta masyarakat waspada akan bencana hidrometeorologi meliputi bencana banjir dan tanah longsor.

Kepala Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Thaha Jambi, Ibnu Sulistyono menyampaikan dalam sepekan ke depan intensitas hujan meningkat drastis.

Khususnya wilayah bagian barat diantaranya Kabupaten Kerinci, Merangin, Sarolangun dan Bungo.

“Intesitas hujan di wilayah ini masuk dalam kategori ekstrem atau mencapai 150 MM,” katanya pada Rabu (3/1/2024).

Wilayah Provinsi Jambi bagian barat yang merupakan daerah perbukitan membuat banyaknya genangan air dan menimbulkan tanah longsor.

Ibnu mengatakan puncak pertama musim hujan terjadi pada awal Januari 2024. Kemudian puncak kedua akan terjadi pada April mendatang.