SEKATOJAMBI.COM, JAMBI – Lembaga Adat Melayu (LAM) Kota Jambi melakukan penyerahan tando adat putih hati atas peristiwa sejumlah pria yang berjoget dan mengenakan pakai tak sesuai di Mal WTC beberapa waktu lalu, Jumat (15/9/2023).
Kegiatan tersebut merupakan penyelesaian adat dari peristiwa yang mencoreng budaya Jambi.
Penyerahan tando adat putih hati ini diserahkan oleh Waka Forkom Ormas Kota Jambi, Zamroni yang diterima langsung Ketua LAM Kota Jambi, Nawawi.
Setelah penyerahan tando putih hati, LAM Kota Jambi melakukan sidang adat.
Majelis Permusyawaratan Adat (MPA) LAM Kota Jambi, Hattam Tafsir mengatakan, telah melakukan sidang adat, karena sudah menyerahkan tando patuh.
“Kami telah melakukan sidang adat. Keputusannya, penyelenggara dan penari itu, satu kaming, beras 20 gantang, selemk semanis, emas tiga mayam,” katanya.
Tim Redaksi