SEKATOJAMBI.COM, KOTA JAMBI – Pasca lebaran Idul Fitri 1446 H yang dilanda hujan lebat dan banjir, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkartan) Kota Jambi melaporkan terdapat 4 peristiwa rumah longsor.
Kepala Damkartan Kota Jambi Mustari, Affandy mengatakan 4 rumah tersebut berada di beberapa lokasi di Kota Jambi. Diantaranya 1 rumah di Kebun Handil, 1 rumah di Baliung, dan 2 rumah di Aur Kenali.
“Dari 4 kejadian tersebut ada 1 korban jiwa di Kebun Handil,” jelasnya, Minggu (6/4/2025).
“Yang di kebun Handil itu 1 pria tertimbun reruntuhan,” sambungnya.
Lebih lanjut Mustari mengatakan seluruh rumah yang longsor tersebut berada di bantaran sungai maupun drainase.
Ia menghimbau kepada masyarakat yang berada di bantaran sungai atau drainase untuk hati-hari dan waspada.
Ia juga meminta warga untuk sedini mungkin mengecek kondisi rumah agar bisa di lakukan evakuasi secepatnya.
“Jika potensi longsor besar dan rumah sudah ada yang retak-retak segera mengungsi, karena nyawa jauh lebih penting,” tutupnya.
Tim Redaksi