SEKATOJAMBI.COM, JAMBI – Porprov Jambi XXIII/2023 Cabor sepakbola pada babak pertama laga final antara Batanghari dan Tanjung Jabung Barat dilaksanakan pada Minggu (16/07/2023) sore.

Pada laga babak pertama final digelar di Stadion Tri Lomba Juang, dari kedua tim tersebut bermain sama kuat.

Skor awal 0-0 mewarnai laga babak pertama final cabor sepakbola tersebut.

Pada babak pertama, masing-masing tim saling menyerang.

Pertahanan dari tim Tanjabbar begitu kuat, sehingga sulit ditembus.

Selama pertandingan, tim Batanghari mampu menguasai permainan.

Meski menguasai permainan, tim Batanghari tampak kesulitan menembus jalan gawang tim Tanjabbar.

Memang ada beberapa kali kedua tim nyaris menjebol gawang pertahanan lawan, namun gagal membuahkan gol.

Hingga turun minum, memasuki babak kedua perjalanan pertandingan masih terus berlangsung.

Selama bermain, kedua tim cukup menarik perhatian penonton.

Acara ini dimeriahkan pula oleh nyanyian dari para suporter yang mewarnai laga final yang berkisar ratusan orang suporter.