Sekatojambi.com – Kota Jambi – Kecelakaan Bus Pengangkut Siswa SPN terjadi di kawasan Simpang 4 Paal 10 tepatnya di Jl. Marsada Surya Dharma Simpang !V Paal X Kota Jambi akibat di tabrak oleh truk bermuatan kayu karet yang menewaskan salah seorang siswa asal Papua yang diketahui bernama Denis. Selasa, (7/12).
Menanggapi isu yang beredar, Dirlantas Polda Jambi, Heru Sutopo membenarkan hal tersebut. Ia menjelaskan mobil Truk Collt Diesel dengan nomor Polisi BH 8785 FU yang diketahui bermuatan kayu karet tersebut menabrak Bus Pengangkut Siswa dari SPN menuju Kota Jamb dengan nomor Polisi XX VI 24428.
Untuk diketahui kecelakaan tersebut bermula saat Mobil Truk yang dikendarai oleh Cikro Aminoto(31) asal Sarolangun hendak mengantar bahan triplek melaju dari arah Simpang Rimbo menuju Talang Gulo. Namun setibanya saat ingin melintas di Simpang IV Paal X, Truk tersebut justru menabrak Mobil Bus Siswa SPN Polda Jambi di bagian bokong mobil.
Tim Redaksi