SEKATOJAMBI.COM, MUARO JAMBI – Tren kasus demam berdarah dengue (DBD) di Kabupaten Muaro Jambi menunjukkan peningkatan signifikan seiring datangnya musim hujan.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Muaro Jambi, Afifuddin, mengungkapkan data terkini yang mencatat kenaikan jumlah kasus DBD setiap bulannya.
“Pada September ditemukan 6 kasus, Oktober meningkat menjadi 10 kasus, dan November kembali naik hingga 18 kasus,” jelasnya.
Secara keseluruhan, sejak Januari hingga November 2024, total kasus DBD di Muaro Jambi tercatat mencapai 136 kasus.
Afifuddin menjelaskan, curah hujan yang tinggi menciptakan banyak genangan air, sehingga menjadi tempat ideal bagi perkembangbiakan nyamuk pembawa virus DBD.
“Genangan air ini mempercepat pertumbuhan jentik nyamuk dan meningkatkan risiko penyebaran DBD,” ujarnya.
Untuk mengantisipasi peningkatan lebih lanjut, Dinas Kesehatan meminta masyarakat agar lebih aktif menjaga kebersihan lingkungan dan menerapkan pola hidup sehat.
“Pencegahan DBD bisa dilakukan dengan memastikan lingkungan bersih dan menu makanan bergizi untuk menjaga daya tahan tubuh,” imbau Afifuddin.
Dengan wilayah Kabupaten Muaro Jambi yang masih diguyur hujan, masyarakat diharapkan melakukan langkah preventif, seperti membersihkan tempat yang berpotensi menjadi genangan air, menggunakan obat nyamuk, dan melakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN).
Upaya pencegahan mandiri ini diharapkan dapat menekan jumlah kasus DBD dan melindungi masyarakat dari serangan nyamuk Aedes aegypti penyebab penyakit tersebut.
Tim Redaksi