SEKATOJAMBI.COM, KOTA JAMBI – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Jambi mengungkap hal mengejutkan, yaitu tentang penderita HIV di Kota Jambi yang didominasi kaum homoseksual.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinkes Kota Jambi, dr Rini bahwa dari 112 penderita HIV baru tahun ini, lebih dari 50 persennya di derita oleh orientasi Laki-laki Sex Laki-laki (LSL) atau Homoseksual.
“Tahun ini kita menemukan 112 penderita HIV baru, 66 orang merupakan LSL,” sebutnya, Jumat (6/9/2024).
Lebih lanjut, ia mengatakan banyaknya penderita HIV dari kaum homoseksual ini mulai marak sejak beberapa tahun terahir ini.
Sebelumnya penderita HIV di dominasi oleh pecandu obat-obatan dan pekerja sek komersial.
Tim Redaksi