SEKATOJAMBI.COM, SAROLANGUN – Seorang warga Kabupaten Sarolangun bernama Joko diculik menggemparkan warga sekitar.
Joko (50) merupakan warga Desa Bukit Murau, Kecamatan Singkut, Kabupaten Sarolangun.
Kasus penculikan ini dikabarkan terjadi pada minggu lalu, Selasa (18/6/2024), Joko diculik rombongan orang tak dikenal di jalan perkebunan desa setempat.
Kapolres Sarolangun, AKBP Budi Prasetya membenarkan adanya kasus penculikan tersebut. Kini Tim Opsnal Satreskrim masih melakukan pengembangan.
“Saat ini memang Satreskrim menurut laporan sudah mengamankan 2 pelaku, dan terus kami kembangkan dan hal lainnya akan kami sampaikan di rilis resmi,” katanya, Selasa (25/6/2024).
Belum dijelaskan motif penculikan yang dilakukan oleh 2 orang pelaku, namun informasi yang didapat korban telah dikembalikan dengan tembusan Rp 120.000.000.
Selain itu, dalam perjalanan kasus juga disebut terdapat keterlibatan oknum Kepala desa (Kades) yang masih dikembangkan kepolisian.
“Untuk saat ini kita hanya bisa jawab itu, nanti akan kita sampaikan dalam rilis secara lengkap,” pungkasnya.
Tim Redaksi