SEKATOJAMBI.COM, JAMBI – Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto memperingatkan pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024/2025 berjalan sesuai dengan aturan.

Edi Purwanto meminta agar Dinas Pendidikan untuk betul-betul mengawasi jalannya proses pendaftaran hingga proses pengumuman PPDB.

Ia meminta agar pelaksanaan PPDB di tahun ini tidak ada lagi persoalan-persoalan seperti tahun sebelumnya. Ia juga berharap, setiap tahapan yang dilakukan terbuka dan transparan.

“Saya berharap proses-proses PPDB baik tingkat SMA sederajat, kemudian SMP sederajat dan SD sederajat ini dilakukan sesuai dengan aturan, terbuka dan transparan. Persoalan-persoalann yang lalu jangan kembali terulang, dan kita berharap di PPDB 2024 ini berjalan lancar,” ujarnya, Kamis (27/6/2024).

Edi menekankan untuk tidak melakukan praktik-praktik kecurangan dalam proses PPDB 2024 ini. Ia berharap semua pihak termasuk orang tua calon siswa juga melakukan pengawasan dalam proses PPDB ini.

“Saya ingatkan jangan sampai ada oknum-oknum yang memanfaatkan momentum ini dan melakukan tindakan yang menyalahi aturan. Maka saya mendorong proses ini harus terbuka, transparan dan ikuti aturan,” pungkasnya.